Don't Let Me Down

"Don't Let Me Down"
Singel oleh The Beatles bersama Billy Preston
Sisi-A"Get Back"
Dirilis11 April 1969
Format7"
Direkam22, 28, 30 Januari 1969
GenreBlues rock
Durasi3:35
LabelApple Records
PenciptaLennon–McCartney

"Don't Let Me Down" adalah judul lagu The Beatles bersama Billy Preston yang direkam pada tahun 1969 semasa sesi Get Back (Let It Be).

Komposisi

Terdengar sebagai lagu sakit cinta John Lennon untuk Yoko Ono,[1] Paul McCartney menerjemahkannya sebagai "permohonan sejati", dimana John berkata kepada Yoko, "saya benar-benar keluar batas pada hal ini. Saya benar-benar membiarkan kerapuhan saya terlihat, jadi kamu tidak boleh membuat saya terpuruk."[2] Ciri khas lagu ini diperkaya dengan vokal John Lennon yang sampai berteriak, yang terus berlanjut di albumnya pada tahun berikutnya, John Lennon/Plastic Ono Band.[3]

Perekaman dan perilisan

Berbagai versi "Don't Let Me Down" direkam semasa pengerjaan album Get Back (Let It Be). Versi yang direkam pada tanggal 28 Januari 1969 dirilis sebagai sisi-B singel "Get Back", yang juga direkam pada hari yang sama.[4] "Get Back" mencapai posisi pertama dan "Don't Let Me Down" masuk urutan ke-35 di Billboard Hot 100 Amerika Serikat.[5]

The Beatles membawakan "Don't Let Me Down" 2 kali dalam konser atap gedung tanggal 30 Januari 1969, yang dimasukkan ke dalam film Let It Be (sutradara:Michael Lindsay-Hogg).[6] Ketika proyek "Get Back" digarap lagi, Phil Spector menghapus "Don't Let Me Down" dari album Let It Be.[7]

Versi sisi-B lagu ini dimasukkan ke dalam album kompilasi Hey Jude, 1967-1970 dan Past Masters Volume 2. Versi yang sama juga digunakan sebagai soundtrack dokumenter tahun 1988, Imagine: John Lennon.

Pada November 2003, rekaman edit dari 2 versi atap gedung dimasukkan dalam Let It Be... Naked.[3]

Penerimaan

Richie Unterberger dari Allmusic menyebutnya "salah satu lagu cinta The Beatles yang paling kuat",[8]. Roy Carr dan Tony Tyler menyebutnya "lagu cengeng yang hebat dari sang ahli derita J. W. O. Lennon, MBE. Dan tetap merupakan salah satu dari kerapuhan Beatle yang paling dianggap rendah (And still one of the most highly underrated Beatle underbellies)."[9]

Personil

Personil lain: Ian MacDonald[10]

Tidak ada kredit produser resmi yang dicantumkan untuk perilisan singel karena "kerancuan peran George Martin dan Glyn Johns".[11]

Versi daur ulang

  • 1969 - Dillard & Clark dalam album Through the Morning, Through the Night.
  • 1969 - Marcia Griffiths dalam versi reggae.
  • 1970 - Ben E. King dalam Rough Edges.
  • 1971 - Charlotte Dada dalam versi afro-rhythm di Ghana.
  • 1977 - Phoebe Snow dalam album It Looks Like Snow. Versi ini dijuluki Allmusic "exquisite interpretation".[12]
  • 1992 - Annie Lennox, sebagai sisi-b singel "Walking on Broken Glass".
  • 1993 - Ryan Paris merekam versi "high-energy ".
  • 2001 - Stereophonics dalam I Am Sam soundtrack.
  • Paul Weller dalam album Fly on the Wall - B Sides and Rarities.
  • Matchbox Twenty membawakan lagu ini duet dengan Rob Thomas.
  • 2007 - Dana Fuchs dan Martin Luther McCoy dalam film Across the Universe.
  • Greg Brown dalam album In the Hills of California.
  • 2003 - The Sandmen, grup musik Denmark, dalam album Live.
  • Oleh grup ska-punk/reggae The Aggrolites.
  • 2012 - The Carrier Pigeons dalam album 'Beside ourselves'.

Catatan

  1. ^ Sheff 2000, hlm. 204.
  2. ^ Miles 1997, hlm. 535–536.
  3. ^ a b The Beatles Bible.
  4. ^ Lewisohn 1988, hlm. 168.
  5. ^ Wallgren 1982, hlm. 54.
  6. ^ Lewisohn 1988, hlm. 169.
  7. ^ Lewisohn 1988, hlm. 196, 199.
  8. ^ Unterberger 2007.
  9. ^ Carr & Tyler 1975, hlm. 78.
  10. ^ MacDonald 2005, hlm. 332–333.
  11. ^ Lewisohn 1988, hlm. 172.
  12. ^ Viglione 2010.

Referensi

  • "Don't Let Me Down". The Beatles Bible. Diakses tanggal 17 August 2008. 
  • Carr, Roy; Tyler, Tony (1975). The Beatles: An Illustrated Record. New York: Harmony Books. ISBN 0-517-52045-1. 
  • Hal Leonard Publishing Corporation, ed. (1993). The Beatles – Complete Scores. Milwaukee: Hal Leanord. ISBN 0-7935-1832-6. 
  • Lewisohn, Mark (1988). The Beatles Recording Sessions. New York: Harmony Books. ISBN 0-517-57066-1. 
  • MacDonald, Ian (2005). Revolution in the Head: The Beatles' Records and the Sixties (edisi ke-Second Revised). London: Pimlico (Rand). ISBN 1-84413-828-3. 
  • Miles, Barry (1997). Paul McCartney: Many Years From Now. New York: Henry Holt and Company. ISBN 0-8050-5249-6. 
  • Sheff, David (2000). All We Are Saying: The Last Major Interview with John Lennon and Yoko Ono. New York: St. Martin's Press. ISBN 0-312-25464-4. 
  • "SPFC.org tour history listing for performances of "Don't Let Me Down"". 2008. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-09-21. Diakses tanggal 30 July 2008. 
  • Unterberger, Richie (2007). "Review of 'Don't Let Me Down'". Allmusic. Diakses tanggal 25 February 2007. 
  • Viglione, Joe (2010). "Review of It Seems Like Snow". Allmusic. Diakses tanggal 2 February 2010. 
  • Wallgren, Mark (1982). The Beatles on Record. New York: Simon & Schuster. ISBN 0-671-45682-2.