Pertempuran Saipan

Pertempuran Saipan
Bagian dari Palagan Pasifik Perang Dunia II
LVTs heading for shore.
Kapal Birmingham di depan; kapal di latar belakang adalah Indianapolis.
Tanggal15 Juni – 9 Juli 1944
3 minggu, 3 hari
LokasiSaipan, Kepulauan Mariana
Hasil Kemenangan Amerika
Pihak terlibat
 Amerika Serikat  Jepang
Tokoh dan pemimpin
Richmond K. Turner
Holland Smith
Yoshitsugu Saitō 
Chūichi Nagumo 
Takeo Takagi 
Matsuji Ijuin  
Sakae Oba
Pasukan
Korps Amfibi V
Kekaisaran Jepang Angkatan ke-31
Kekuatan
71.000 32.000[1]:563
Korban
13.790 korban:
3.426 tewas dan hilang[2]:379
10.364 terluka[3]
29.000 korban:[4]
24.000  
5.000 bunuh diri
7.000 warga sipil Jepang (banyak di antaranya karena bunuh diri)[4]
22.000 warga sipil tewas[5]
  • l
  • b
  • s
Kampanye militer Kepulauan Mariana dan Palau
  • Saipan
  • Laut Filipina
  • Guam
  • Tinian
  • Peleliu
  • Angaur

Pertempuran Saipan adalah sebuah pertempuran di teater Pasifik selama Perang Dunia II yang terjadi di pulau Saipan yang merupakan bagian dari kepulauan Mariana. Pertempuran ini terjadi antara Amerika Serikat dan Jepang dari tanggal 15 Juni 1944 sampai tanggal 9 Juli 1944. Tentara Amerika Serikat dapat menaklukan tentara Jepang yang dikomando oleh Yoshitsugu Saito.

Latar belakang

Dalam kurun tahun 1943 dan paruh pertama 1944, Sekutu telah merebut Kepulauan Solomon, Kepulauan Gilbert, Kepulauan Marshall dan Semenanjung Papua New Guinea, menyisakan Jepang dengan Filipina, Kepulauan Caroline, Kepulauan Palau dan Kepulauan Mariana.

Amerika sebenarnya sengaja ingin melewatkan Carolines dan Palaus untuk langsung merebut Marianas dan Taiwan. Dari tempat ini basis kedua komunikasi antara tanah air Jepang dan pasukan Jepang di selatan dan barat bisa dipotong. Selain itu, jika Amerika berhasil menguasai Marianas, Jepang akan lebih mudah dijangkau dengan serangan udara mengandalkan jenis baru Boeing B-29 Superfortress jarak jauh bomber dengan radius operasional dari 1.500 mil (2.400 km).

Meski bukan bagian dari rencana awal Amerika, Douglas MacArthur, komandan Asia Pasifik Barat Daya, mendapat izin untuk merengsek maju melalui Nugini dan Morotai, menuju Filipina. Ini memungkinkan MacArthur untuk mewujudkan janjinya membebaskan Filipina, yang tercantum dalam pidato "I Shall Return"nya. Hal ini juga memungkinkan penggunaan pasukan dalam jumlah besar di Pasifik Barat Daya. Jepang, yang sudah mengira serangan akan terjadi di sekitar perbatasan perimeternya, segera bersiap untuk serangan di Kepulauan Caroline. Untuk pergantian dan suplai, mereka membutuhkan superioritas laut dan udara. Sehingga Operation A-Go, dilancarkan pada bulan Juni 1944.

Korban sipil

Sebagai wilayah bekas Spanyol dan kemudian Jerman, Liga Bangsa Bangsa menjadikan Saipan wilayah mandat Jepang setelah Perang Dunia Pertama, sehingga banyak sekali penduduk sipil Jepang di sana, sekitar 25.000. Setelah pertempuran, Amerika Serikat kemudian mendirikan kamp tahanan sipil pada tanggal 23 Juni 1944, yang dipenuhi 1.000 orang. Listrik dibiarkan menyala pada malam hari untuk menarik perhatian penduduk sipil Jepang lainnya dengan janji tiga kali makan tiap hari dan tidak akan ditembak selama perang terjadi.

Ketakutan penduduk Jepang akan terbujuk dengan perlakuan baik dari Amerika Serikat, Jepang melancarkan propaganda pidato Kaisar Hirohito untuk menghasut mereka untuk bunuh diri saat kedatangan Amerika Serikat. Kepada penduduk yang mati selama pertempuran, dijanjikan tempat yang sama seperti tentara Jepang di kehidupan setelah kematian nanti. Pesan propaganda ini sempat ditahan oleh Jenderal Hideki Tōjō pada 30 Juni, namun akhirnya disampaikan juga.

Saat Tentara Amerika sampai di Saipan, 1.000 penduduk Jepang terlanjur bunuh diri. Mereka yang tinggal di dekat tebing, melompat dan tewas. Tempat ini kini dikenal dengan nama Tebing Bunuh Diri atau Tebing Banzai. Salah satu sebab banyaknya bunuh diri adalah karena ditakut-takuti mitos bahwa tentara Amerika Serikat akan memutilasi mereka saat tertangkap.

Pertempuran jarak dekat membuat korban sipil banyak berjatuhan. Mereka sulit dibedakan dengan tentara Jepang. Salah satu teknik yang menimbulkan banyak korban sipil adalah pembersihan bungker perlindungan dengan peledak berkekuatan tinggi dan ditambahkan cairan mudah terbakar.

Daftar pustaka

  • Denfeld, D. Colt (1997). Hold the Marianas: The Japanese Defense of the Mariana Islands. White Mane Pub. ISBN 1-57249-014-4. 
  • Goldberg, Harold J. (2007). D-day in the Pacific: The Battle of Saipan. Indiana University Press. ISBN 0-253-34869-2. 
  • Jones, Don (1986). Oba, The Last Samurai. Presidio Press. ISBN 0-89141-245-X. 
  • Morison, Samuel Eliot (2001 (reissue)). New Guinea and the Marianas, March 1944-August 1944, vol. 8 of History of United States Naval Operations in World War II. Champaign, Illinois, USA: University of Illinois Press. ISBN 0-252-07038-0.  Periksa nilai tanggal di: |year= (bantuan)
  • O'Brien, Francis A. (2003). Battling for Saipan. Presdio Press. ISBN 0-89141-804-0. 
  • Petty, Bruce M. (2001). Saipan: Oral Histories of the Pacific War. McFarland and Company. ISBN 0-7864-0991-6. 
  • Rottman, Gordon (2004). Saipan & Tinian 1944: Piercing the Japanese Empire. Osprey Publishing. ISBN 1-84176-804-9.  Parameter |coauthors= yang tidak diketahui mengabaikan (|author= yang disarankan) (bantuan)
  • Sauer, Howard (1999). "Torpedoed at Saipan". The Last Big-Gun Naval Battle: The Battle of Surigao Strait. Palo Alto, California: The Glencannon Press. ISBN 1-889901-08-3. - Firsthand account of naval gunfire support by a crewmember of USS Maryland.

Pranala luar

  • Chen, C. Peter. ""The Marianas and the Great Turkey Shoot"". World War II Database. Diakses tanggal 2005-05-31. 
  • Saipan—a 2nd Marine Division pamphlet describing certain expected features of the invasion and combat, including the presence of a large civilian population.
  • Breaching the Marianas: The Battle for Saipan (Marines in World War II Commemorative Series)
  • Banzai charge in Saipan: Gyokusai (Jepang) Suicide for the Emperor?
  • Hoffman, Major Carl W., USMC (1950). "Saipan: The Beginning of the End". USMC Historical Monograph. Historical Branch, United States Marine Corps. Diakses tanggal 2005-12-19. Pemeliharaan CS1: Banyak nama: authors list (link)
  • "U.S. Army Campaigns of World War II: Western Pacific". CMH Pub 72-29, U.S. Army Center of Military History. 2003. Diakses tanggal 2004-11-03. 
  • Woo, John (Director). Windtalkers [Feature-length film]. (Filmed in Hawaii and southern California): Metro-Goldwyn-Mayer (MGM).

Referensi

  1. ^ Beevor, Antony (2012). The Second World War (edisi ke-1). New York: Back Bay Books. ISBN 978-0-316-02375-7. 
  2. ^ Miller, Donald L. (2001). The Story of World War II. New York: Simon & Schuster. ISBN 978-0-7432-2718-6. 
  3. ^ battleofsaipan.com/seabee.htm
  4. ^ a b Beevor, Antony (2013). The Second World War (dalam bahasa Norwegian) (edisi ke-1st). Cappelen Damm. hlm. 611. ISBN 978-82-02-42146-5. Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)
  5. ^ "Battle of Saipan". Historynet.com.


Ikon rintisan

Artikel bertopik Perang Dunia II ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.

  • l
  • b
  • s